Friday, 23 May 2014

Pria Ini Ubah Ferrari Jadi Mobil Pengangkut Barang

Ferrari 412 yang diubah jadi pick up.
Ferrari 412 yang dikeluarkan tahun 1985, mampu melaju dari 0 sampai 96 kilometer per jam hanya dalam waktu satu menit. Dengan disokong mesin V12, membuatnya menjadi mobil tercepat saat itu.

Namun di tangan Elo, Ferrari ini diubah secara ekstrem. Ia mengubahnya menjadi mobil pengangkut barang atau pick up, untuk mengangkut barang dari cat hingga tangga.

Bahkan ia mengubah mesinnya dengan mesin Chevy V8, serta memangkas atapnya setinggi 30 centimeter hingga menyerupai pick up. Mobil yang mampu menampung empat orang ini, kini layaknya mobil pick up lainnya hanya mampu mengangkut dua orang dan barang.

Ferrari 412 yang dijadikan pengangkut barang.
Elo yang merupakan kepala Museum Motor di London, mengaku terinspirasi dari sebuah yacht mewah. Dan untuk lantai dari pick upnya menggunakan bahan dari kayu, sehingga membuatnya tampak berbeda dan mewah.

Ia juga mengaku, jika modifikasi yang dilakukan terhadap Ferrari ini banyak disukai orang-orang. Dan ia juga memajangnya di museumnya.


Sumber

Pria Ini Ubah Ferrari Jadi Mobil Pengangkut Barang Rating: 4.5 Diposkan Oleh: abdul kadir

0 comments:

Post a Comment