Bangunan berbentuk huruf. foto |
Selain di bangunan, bentuk-bentuk huruf dan angka juga kerap ditemukan di pohon yang ditanam, baik dibuat dengan sengaja atau tumbuh secara alami. Namun bukan hal yang mudah untuk menemukan bentuk-bentuk unik ini.
Oleh sebab itu, sepasang desainer telah menciptakan alat untuk membantu mencari bentuk-bentuk alami dan buatan manusia, dan berharap menggunakan temuan tersebut untuk mengembangkan perangkat lunak serta font terbaru.
Proyek ini dimulai sebagai kampanye Kickstarter, yang didirikan oleh desainer dan ilmuwan komputer Jerman, Benedikt Groß dan geografi California Joey Lee.
Saat ini mereka telah mengumpulkan dana sebesar US$11.492, sejak mendirikan alat crowdsourcing, untuk projek mereka bernama Bold Aerial.
"Saat ini satelit mengorbit Bumi dan mengambil ribuan gambar setiap harinya, kita mempunyai ide yang terbatas tentang apa fitur unik yang benar-benar hidup di dalam foto-foto," kata kedua pria tersebut.
Aerial Bold mengembangkan metode baru fitur pemetaan di permukaan bumi, dan akan menghasilkan peta pertama berdasarkan jenis huruf, berbeda dengan peta yang ada saat ini.
Alat ini juga memungkinkan orang memindai melalui citra satelit Mapbox dan katalog semua huruf, angka dan karakter yang mereka temukan. Pencarian bangunan dan tempat yang berbentuk huruf masih terus dilakukan.
Nantinya akan dibuat katalog berdasarkan huruf, nomer, dan karakter tertentu, di mana kita bisa menemukannya. Cukup unik bukan.
0 comments:
Post a Comment